TP PKK Tulungagung Kunjungi Kelurahan Sunter Jaya
Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur melakukan kunjungan kerja ke Kelurahan Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Jumat (02/10).
Hasil kerajinan di Kelurahan Sunter Jaya luar biasa karena membutuhkan ketelatenan dalam proses pengolahannya
Ketua TP PKK Kabupaten Tulungagung, Wiwik Syahri Mulyo mengatakan, kunjungan ini bertujuan untuk menimba ilmu seputar pengelolaan Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) di Kelurahan Sunter Jaya.
Dalam kunjungannya tersebut, rombongan TP PKK Kabupaten Tulungagung juga diajarkan cara pembuatan hasil kerajinan dari bahan dasar limbah koran.
Veronica Minta Kebersihan RPTRA Dijaga"Hasil kerajinan di Kelurahan Sunter Jaya luar biasa karena membutuhkan ketelatenan dalam proses pengolahannya. Kami akan mencobanya untuk dipraktikkan di daerah kami,” ujar Wiwik.
Ketua TP PKK Kelurahan Sunter Jaya, Sri Hermawan mengapreasiasi kunjungan dari TP PKK Tulungagung. “Selama ini untuk pemasaran kerajinan hasil limbah koran kami upayakan dengan cara ikut pameran dan bazar,” terang Sri.